target="_blank"

Monday, August 8, 2016

0 MITOS CARA MENGHILANGKAN JERAWAT YANG TERNYATA SALAH !

Berita Enjoy - Kembali ke masalah jerawat pada wajah nih pembaca. Jerawat sudah menjadi salah satu musuh yang paling kita takuti. Jenis jerawat juga beragam namun jerawat yang paling banyak hinggap pada wajah masyarakat Indonesia adalah jenis jerawat biasa dan jerawat batu. Dampak yang terjadi pada diri kamu apabila muncul jerawat pada wajah pasti akan menurunkan rasa percaya diri kamu.


Sudah banyak mitos untuk menghilangkan jerawat pada wajah. Dan mitos ini sendiri sudah tersebar dan dipercaya hampir oleh seluruh masyarakat Indonesia. Namun faktanya semua mitos tersebut salah total. Bukan dapat menyembuhkan wajah kamu dari jerawat tetapi malah akan memperburuk keadaan wajah. Nah, mitos tentang membersihkan jerawat apa saja sih yang salah namun tetap kalian lakukan ? Silahkan simak dibawah ini :

1. Terlalu Sering Cuci Muka


Banyak orang percaya apabila kita sering membersihkan wajah menggunakan sabun muka maka wajah kita akan semakin bersih dan terhindar dari timbulnya jerawat. Tetapi sebenarnya itu adalah cara yang salah, pembaca. Memang jika kita melakukan pembersihan wajah secara rutin maka wajah bersih dari kotoran. Namun sebenarnya wajah kita tidak boleh dicuci lebih dari 2x sehari. Apabila kamu mencuci muka lebih dari 2x sehari maka permukaan kulit kamu dapat menipis dan menghilangkan minyak alami yang berguna untuk melembabkan wajah kita. Jadi cuci mukalah sehari 1x sebelum kalian tidur di malam hari ya.
2. Wajah Berminyak Rawan Berjerawat


Menurut beberapa sumber wajah berminyak itu rawan berjerawat. Tetapi fakta tersebut adalah salah. Jerawat dapat timbul pada jenis kulit apapun. Karena jerawat dapat terjadi akibat tersumbatnya bakteri dan hormon pada pori-pori wajah. Intinya apabila wajah kamu dapat terhindar dari jerawat apabila kamu rajin menjaga kebersihan.
3. Jerawat Yang Dipecahkan


Jangan pernah sekalipun memecahkan jerawat kamu dengan jari. Walaupun memang kita suka gregetan jika melihat jerawat yang sudah matang. Apabila kamu memencet jerawat yang terjadi malah akan merusak jaringan kulit kamu dan justru akan semakin sulit untuk menyembuhkannya. Jadi kamu harus lebih bersabar untuk menunggu jerawat itu pecah dan menghilang dengan sendirinya.
4. Pasta Gigi Mampu Menghilangkan Jerawat


Konon katanya obat jerawat adalah pasta gigi atau yang lebih dikenal dengan nama odol. Sebenarnya odol tidak baik  untuk wajah kamu.  Hal ini dikarenakan adanya kandungan flouride dan zat ini tidak aman untuk kulit karena dapat menyebabkan alergi kulit. Nah untuk menyembuhkan jerawat itu lebih baik menggunakan obat khusus jerawat yang mengandung zat salicylic acid karena zat ini berguna untuk mempercantik kulit kamu.

0 comments:

Post a Comment

 

BERITA ENJOY Copyright © 2011 - |- Template created by Sayapoker - |- Powered by Berita Enjoy